YANMA - POLDA KALBARPOLDA KALBAR

Visi

"Terselenggaranya tugas pokok fungsi Satker Yanma Polda Kalbar dalam pengamanan markas, pemeliharaan kebersihan lingkungan dan pelayanan personel / pimpinan dengan memaksimalkan sarana dan prasarana serta dukungan anggaran yang ada".


Misi

  1. Melaksanakan tugas rutin sesuai dengan tugas pokok Yanma.
  2. Meningkatkan disiplin dan kinerja anggota melalui pengawasan secara berjenjang serta menindak tegas anggota yang melakukan pelanggaran dengan memberi reward dan punishment .
  3. Menjaga stabilitas keamanan markas dengan meningkatkan kwalitas penjagaan, baik sumber daya manusianya maupun sistem keamanan markas.
  4. Mengutamakan pelayanan umum baik kepada Pimpinan maupun personel yang membutuhkan.
  5. Memelihara kebersihan dan keindahan lingkungan kerja.

Tugas

  • Menyelenggarakan pelayanan markas antara lain pelayanan angkutan, perumahan, pengawalan protokoler, penjagaan markas, dan urusan dalam di lingkungan Polda.

Fungsi

  1. Pemberian bimbingan dan arahan teknis pelaksanaan pelayanan markas atau kantor kepada penyelenggara urusan dalam pada semua Satker di lingkungan Polda.
  2. Pembinaan, pengadministrasian, perencanaan program dan anggaran, pelayanan penatausahaan materiil logistik di lingkungan Yanma serta pengaturan perumahan di lingkungan Polda.
  3. Pelayanan markas, fasilitas perkantoran, dukungan komunikasi, dan elektronika markas serta pemakaman di lingkungan Polda.
  4. Pelayanan angkutan personel dan pejabat serta pemeliharaan dan perbaikan sarana angkutan di lingkungan Polda.
  5. Pemeliharaan fasilitas umum perkantoran dan perumahan di lingkungan Polda.
  6. Pengamanan markas, pejabat, kegiatan protokoler, upacara, dan rapat-rapat pimpinan.
  7. Pembinaan Korps Musik Polda.
  8. Pengumpulan dan pengolahan data serta penyajian informasi dan dokumentasi.